Wabup Ali Rahman Hadiri Pelantikan Pengurus PWI dan IKWI Masa Bhakti 2024-2027

banner 468x60

Way Kanan, swaralentera.com – Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan Drs. H. Ali Rahman, M.T menghadiri Pelantikan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kabupaten Way Kanan Masa Bhakti 2024-2027 di Gedung Pusiban Pemkab Way Kanan, Kamis (09/01/2025).

Menyampaikan sambutannya, Wabup Ali Rahman menyampaikan pelantikan PWI membawa misi dan tujuan muliah demi terwujudnya kehidupan pers nasional yang Merdeka, professional, bermartabat dan beradab serta terpenuhinya hak publik memperoleh informasi yang tepat, akurat dan benar.

Wakil bupati juga mengajak seluruh insan pers yang ada di Kabupaten Way Kanan, agar senantiasa memupuk kesadaran dan komitmen wartawan Indonnesia untuk berperan serta dapat pembangunan bangsa dan negara sekaligus meningkatkan ketaatan wartawan pada kode etik jurnalistik, demi citra, kredibilitas dan intergritas wartawan dan PWI.

“Wartawan yang berada di bawah naungan PWI adalah wartawan yang professional dan benar-benar memahami kode etik jurnalistik, sehingga wartawan yang tergabung dengan wadah ini benar-benar wartawan berkompeten dan professional serta dilindungi oleh UU dan Dewan Pers”, ujar Wabup Ali Rahman.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed