Bandar Lampung, swaralentera.com – Pj. Bupati Tulang Bawang Ir.Ferli Yuledi.,SP.,MM.,MT menerima penghargaan prestisius dari Kementerian Keuangan berupa Penghargaan atas diraihnya Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI 10 kali berturut-turut. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Lampung, Mohammad Dody Fachrudin disaksikan langsung Pj Gubernur Lampung Dr.Drs. Samsudin.,SH.,MH.,M.Pd di Mahan Agung, Bandar Lampung, jumat 20/12/2024.
Pj. Bupati Tulang Bawang menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang berkontribusi dalam pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akuntabel. “Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras bersama. Kami akan terus menjaga komitmen untuk tata kelola yang lebih baik,” ujarnya.
Turut mendampingi Pj. Bupati Tulang Bawang dalam acara tersebut Asisten Asisten Bidang Perekonomian & Pembangunan,
Kepala BPKAD, Kepala Diskominfo dan Kabag Tapem.